header niko 728 x 90

Bagaimana Cara Menghilangkan Jerawat Pasir Secara Alami

bagaimana cara menghilangkan jerawat pasir secara alami

Jerawat dan komedo selalu membuat penampilan menjadi tidak cantik. Apalagi jika jerawat itu kecil-kecil seperti pasir. Selain rasa gatal, tidak enak juga membuat tidak percaya diri.

Berikut ini, ada beberapa cara untuk menghilangkan jerawat pasir. Pilih salah satu, mana yang cocok dengan Anda.

Rutin Mencuci Wajah


Sebenarnya mencuci wajah adalah hal yang paling utama yang harus dilakukan agar kulit wajah tetap sehat sehingga terhindar dari jerawat. Lakukan mencuci wajah minimal 2 kali sehari, sehabis memakai make up dan ketika akan tidur. Dengan begitu wajah tetap bersih. 

Mengkonsumsi Teh Hijau


Teh hijau memang sudah terkenal untuk kesehatan kulit. Dengan mengkonsumsinya, maka kulit Anda akan sehat. Dengan demikian jerawat pun akan hilang

Campuran Jeruk Nipis dan Air Mawar

Jeruk nipis juga sudah diakui sejak dari nenek moyang bisa dipakai untuk kesehatan dan kecantikan. Seperti membersihkan sel kulit mati di kulit, termasuk menghilangkan jerawat. Caranya cukup mudah yaitu peras jeruk nipis, kemudian campur dengan air mawar. Setelah itu, oleskan ke wajah, biarkan sekitar 15 menit. Kemudian bilas dengan air hangat. Lakukan selama 7 hari setiap hari. Mudah-mudahan jerawat Anda akan hilang.

Masker Putih Telur


Caranya cukup mudah. Yaitu pecahkan telur, kemudian ambil putihnya saja. Kemudian di kocok sebnetar dan oleskan ke wajah. Biarkan sekitar 15 menit. Setelah itu bilas dengan air hangat. Lakukan seminggu 3 kali sampai jerawat pasir hilang.

Memakai Masker Tomat

Caranya cukup gampang. Iris buat tomat menjadi beberapa bagian. Kemudian taruh di wajah. Diamkan sekitar 10 atau 20 menit. Kemudian bilas dengan air hangat. Lakukan secara teratur.

Demikianlah tips cara menghilangkan jerawat pasir secara alami, semoga bermanfaat.

Silahkan di Share.

0 Response to "Bagaimana Cara Menghilangkan Jerawat Pasir Secara Alami"

Posting Komentar